![](https://static.wixstatic.com/media/11062b_d21ff9e8cce1426fbd4f218f64fe884df000.jpg/v1/fill/w_980,h_551,al_c,q_85,usm_0.66_1.00_0.01,enc_avif,quality_auto/11062b_d21ff9e8cce1426fbd4f218f64fe884df000.jpg)
Berdiri pada tahun 2016,
Mahendra & Co. telah membantu Klien domestik dan internasional.
Kami memilki keahlian dalam menangani setiap permasalahan hukum. Mulai konsultasi hukum, menangani kasus litigasi ataupun pengurusan aspek hukum di bidang bisnis, tim Advokat kami akan memandu Anda melalui setiap langkah, menangani masalah hukum yang berpotensi untuk dihadapi. Bersama Mahendra &Co., Anda dapat merasa aman karena permasalahan hukum Anda ditangani oleh Advokat yang memiliki keahlian dibidangnya.
​
​
Mengenal lebih jauh tentang Mahendra & Co. dan sektor yang kami tangani
Mahendra & Co. berdiri pada tahun 2016, berkomitmen untuk membantu dan melayani Klien kami dengan integritas dan rasa hormat yang mendalam terhadap hukum. Dalam hubungan bisnis yang dinamis, kami membantu proyek Klien kami untuk mencapai pengambilan keputusan yang lebih baik dan strategis dari perspektif hukum. Kami memiliki tujuan untuk mencapai keputusan dan analisis yang tepat dan pasti dalam menghadapi segala ketidakpastian dalam dunia bisnis.
​
TENTANG KAMI
NILAI & PRINSIP KAMI
​
Kebutuhan Klien kami adalah prioritas utama, dan dalam hal ini, kami mengeksplorasi semua tindakan hukum yang mungkin dan menilai kemungkinan risiko dan konsekuensi untuk alasan keputusan terbaik namun strategis bagi mereka. Kami telah bekerja sama dengan klien utama kami, baik individu maupun badan hukum domestik dan internasional.
​
Kami secara konsisten menjaga kepercayaan Klien kami dengan memberikan kualitas kerja yang sangat baik dan profesionalisme dengan memegang nilai-nilai utama ini:
- Integritas & Terpercaya
- Strategis & Tepat
- Terdepan
​